Banner 468 x 60px

 

Jumat, 02 November 2012

Honda CB150R Pakai Gaya Urban Street Fighter

0 komentar

Kamis, 1 November 2012 16:12 wib
detail berita
http://klimg.com/merdeka.com/i/w/news/2012/11/02/110196/540x270/belum-dijual-honda-pamer-tampang-cb150r-modifikasi-20121102122507.jpg
F: Honda CB150R Urban Street Fighter /Honda 3 Color (Azwar F/Okezone)
JAKARTA – Selain memamerkan varian motor sport Honda CB150R, Astra Honda Motor (AHM) juga memperlihatkan CB150R yang sudah dimodifikasi. Hasilnya, motor sport anyar Honda tersebut makin bengis.

Ada dua konsep yang ditampilkan, yakni Urban Street Fighter dan Honda 3 Color. Pertama akan dibahas mengenai Honda CB150R Urban Street Fighter.

Konsep sport naked bike benar-benar ditonjolkan versi modifikasi ini. Disiram dengan dominasi kelir oranye dan dipadukan dengan aksen hitam, aura steet fighter motor dengan mesin CBR150 ini makin terlihat.

Ubahan paling kentara terlihat di shockbreaker depan yang sudah mengadopsi sistem upside-down milik dari Honda CBR 600RR. Rem depan dengan disc ganda menggunakan kaliper Tokico. Sedangkan velg custon dengan ukuram 3,6 x 17 inci dengan warna hitam strip oranye. Ban depan merek Batlax berukuran 120/70 ring 17 inci.

Kelir oranye sudah dimulau dari cover lampu depan, dan sayap samping, frame mesin (teralis) tangki bahan bakar, hingga ke dudukan foot step belakang. Jok kulit hitam, namun dengan jahitan oranye.

Lengan ayun mengusung milik CBR 600RR plus monoshcok belakang yang juga mengambil milik CBR 600RR. Knalpot milik Yoshimura R77, frame slider dan Ecxhaust slider X-Race, sedangkan rantai menggunakan TK Racing.

Ternyata lampu depannya sudah menggunakan HID projector, dan lampu belakang model LED. Sedangkan lampu indikator milik Koso, dan beberapa bodi menggunakan bahan serat karbon.

Mesin motor terlihat tidak ada perbedaan dengan mengusung mesin DOHC, 6 Speed Inheritance of CB150R Engine. Mesin injeksi ini mampu menghasilkan tenaga 13,1 Kw pada 10.500 RPM serta torsi 12,6 Nm pada 8.500 RPM.
Azwar Ferdian - Okezone



Honda CB150R Streetfire siap hadang Yamaha V-Ixion


                                                                                                          Kamis, 1 November 2012 07:13:00
Honda CB150R Streetfire siap hadang Yamaha V-Ixion

Astra Honda Motor (AHM) mengenalkan seri motor sport terbaru di kelas 150 cc, CB150R StreetFire, di ajang Jakarta Motorcycle Show (JMCS) 2012 pada 31 Oktober hingga 4 November. Varian ini ditujukan untuk mematahkan dominasi Yamaha V-Ixion sebagai sepeda motor sport terlaris di Indonesia sampai saat ini.
CB150R StreetFire diperkenalkan langsung oleh Presiden Direktur AHM, Yusuke Hori; Wakil Presiden Direktur Eksekutif AHM, Johannes Loman; didampingi oleh Dirjen Industri Unggul Berbasis Teknologi Tinggi Kementerian Perindustrian, Budi Darmadi.
"Kami belum sampaikan harga resmi dan produksi, tapi akan kami sampaikan sebelum akhir tahun ini," kata Wakil Eksekutif Presiden Direktur AHM, Johannes Loman, di Jakarta, Rabu (31/10).
CB150R, menurut Johannes, mengusung mesin DOHC, 4-tak (katup) dengan enam tingkat kecepatan seperti mesin yang dipakai CBR150. Hanya saja, CB150R mempunyai rangka yang berbeda dengan CBR150.
Margono Tanuwijaya, Direktur Pemasaran AHM, memastikan, Honda segera meluncurkan CB10R ke pasar akhir tahun ini. Dengan sisa dua bulan lagi, kemungkinan peluncuran pada akhir November atau awal Desember 2012.
Setelah memimpin pasar di kategori motor bebek dan skuter, Astra Honda Motor juga berambisi memimpin pasar di kategori motor sport dengan CB150R. Model sport memberi kontribusi 10 - 12 persen bagi (penjualan total) Honda. Dengan yang baru ini, diharapkan (kontribusi naik) menjadi 14 persen.
Sementara itu, General Manajer Divisi Perencanaan Pemasaran dan Analisis AHM, Agustinus Indraputra, menjelaskan, StreetFire merupakan bagian dari rencana Honda menghadirkan produk berkualitas, bertenaga namun tetap irit bahan bakar untuk mengisi segmen sport menengah. Honda membekali StreetFire dengan jantung pacu 150 cc, DOHC, disandingkan dengan transmisi manual 6-percepatan. Mesinnya sendiri merupakan turunan dari CBR150R.
Selain mesin DOHC, Honda CB150R dilengkapi rem cakram ganda, kombinasi spidometer digital-analog, dan suspensi belakang tunggal (monoshock) dengan sistem prolink. Meskipun harga resmi CB150R belum diungkap, namun berhembus kabar bahwa generasi penerus Honda CB itu dibanderol sekitar Rp. 20 juta.
(kpl/bun)

Sumber: Otosia.com

0 komentar:

Posting Komentar

salam satu hati satu jiwa keep brotherhood